Tanya Ahli

Kirimkan pertanyaan Anda seputar gizi ibu dan anak, yang akan dijawab oleh Tanya Ahli SGM.

Ikan Tenggiri, Sang Primadona Negeri

Oleh Paskalia Petra 05 Nov 2016

Our food should be our medicine and our medicine should be our food

-Hippocrates-

Logo

 

Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki 17.504 pulau yang dikelilingi oleh perairan. Dengan beragam budaya, adat istiadat, hasil bumi, dan kekayaan hasil laut yang luar biasa. Saya sendiri tinggal di Pulau Jawa, Provinsi Jawa Barat, tepatnya di Kota Bandung. Kota ini berada pada ketinggian ± 768 m di atas permukaan laut dan memakan waktu perjalanan darat sekitar 3 jam dari Ibu Kota, Jakarta.

Karena letak Kota Bandung jauh dari perairan laut, tentu saja pergi berlibur ke lokasi pantai menjadi bucketlist no. 1 di agenda. Berlibur di pantai identik dengan kaos oblong, celana pendek, sandal jepit, snorkling, dan yang paling utama adalah menyantap seafood. Heaven! Haha..

Berhubung saya sedang ngidam makanan laut, saya minggu lalu pergi ke salah satu rumah makan seafood. Ikan tenggiri menjadi pilihan saya saat itu karena dagingnya tebal dan ditambah dengan bumbu yang nikmat. Sungguh! Kerinduan saya terhadap suasana pantai sedikit terobati. Saat saya pulang ke rumah, Ibu bertanya apa yang saya makan. Dan saya bilang “Ikan tenggiri bakar. ”. Lalu Ibu saya bilang “Oo ikan.. Ikan bagus nutrisinya..” Setelah mendengar ucapan Ibu tentang nutrisi, saya jadi penasaran.. Kalau ikan tenggiri yang saya makan bagaimana nutrisinya ya? Dan dimulailah “poti” alias kepo time untuk mengulik tentang ikan tenggiri.

I K A N T E N G G I R I

Ikan tenggiri merupakan salah satu komoditas utama untuk perikanan laut di Indonesia. Sehingga ikan ini mudah untuk ditemukan dan banyak dikonsumi oleh masyarakat. Tekstur daging ikan tenggiri kenyal dan cukup tebal. Ketika daging ikan dicocol dengan kecap manis dan cabe rawit, hmm watlekker

Ikan tenggiri itu masuk ke dalam keluarga Scombridae dan dikenal pula dengan nama mackerel. Secara umum, warna ikan tenggiri adalah perak keabu-abuan. Di bagian samping tubuhnya terdapat garis memanjang dari insang sampai ke sirip. Garis pada bagian samping itulah yang menjadi ciri khas ikan tenggiri.

Indonesia sendiri menjadi surga bagi ikan tenggiri karena ikan ini cocok tinggal di daerah beriklim tropis. Penyebaran ikan ini terdapat di perairan Sumatera, Jawa, Nusa Tenggara, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, dan Irian.

ikan-tenggiri

Sumber foto : https://ikanlautindonesia.wordpress.com/2015/03/31/ikan_tenggiri/

N U T R I S I

Kita semua sudah dicekokkin informasi, kalau ikan adalah makanan yang bernutrisi bagi tubuh manusia. Ikan kaya akan vitamin, mineral, dan protein yang mengandung asam amino esensial. Dari hasil penelitian meskipun jumlah protein dari setiap spesies ikan bervariasi, tetap saja kandungan protein pada ikan lebih tinggi dari daging. Berikut adalah kandungan nutrisi yang terdapat pada ikan tenggiri:

Tabel Kandungan Nutrisi Ikan Tenggiri

No

Kandungan Ikan utuh (g/100 g) Ikan fillet (g/100 g)

1

Air 60 – 80 66 – 81

2

Protein 18 – 22

16 – 21

3

Lemak

0,2 – 5

0,2 – 2,5

4 Karbohidrat < 5

< 0,5

5 Vitamin dan mineral (abu) 1 – 3

1,2 – 1,5

Sumber: Stansby, M.E. 1962. Proximate Composition of Fish in: Heen, E.; Kreuzer, R. ed. Fish in nutrition. London, Fishing News (Books) Ltd.

C A R A P E N G O L A H A N

Tahukah kamu bahwa ikan yang telah diolah, mengalami perubahan kadar nutrisi? Hal ini terjadi karena cara kita dalam mengolah ikan berpengaruh terhadap kandungan nutrisi yang dihasilkan. Berikut adalah beberapa cara praktis dalam mengolah ikan berdasarkan hasil pengolahan informasi yang dilakukan:

all.png

B E R B A G A I H A S I L O L A H A N

Yang menjadi hal istimewa, ikan tenggiri merupakan ikan yang dapat diolah menjadi berbagai macam jenis olahan. Ditambah dengan bumbu dan campuran bahan lainnya, ikan tenggiri dapat diolah menjadi makanan utama sampai menjadi snack yang lezat. Berikut adalah beberapa hasil olahan dari penggunakan ikan tenggiri:

  1. Bakso Ikan

bakso

Bakso ikan menjadi makanan favorit masyarakat Indonesia. Daging ikan yang dipadatkan dan dibentuk bulat kemudian direbus di dalam kuah kaldu. Kenikmatan semakin terasa ketika bakso ikan tersebut dilengkapi dengan mie/bihun, sayuran, dan tahu. Sore hari biasanya menjadi waktu yang pas untuk menyantap semangkok bakso panas! Sedap!

  1. Nugget

nugget.jpg

Nugget tenggiri adalah olahan daging lumat ikan tenggiri yang dicampur dengan bumbu-bumbu seperti tepung, telur, bawang, dan dilapisi tepung roti sebelum akhirnya digoreng pada minyak panas. Nugget dapat menjadi makanan andalan keluarga yang praktis karena nugget dapat bertahan lebih lama jika disimpan pada freezer.

  1. Pempek

pempek

Siapa yang tidak mengenal kelezatan pempek, makanan khas Kota Palembang? Tentu saja pempek dan kuah cuko-nya menjadi oleh-oleh wajib ketika berkunjung ke kota tersebut. Pempek terbuat dari campuran ikan tenggiri dengan tepung sagu yang nantinya direbus dan digoreng sebelum disajikan. Sementara itu, kuah cuko terbuat dari campuran gula merah, asam jawa, dan kecap manis menjadi pelengkap yang sempurna untuk pempek. Kito punya pempek, lemak nian!

  1. Kerupuk

kerupuk.jpg

“Kerupuknya mana?” itulah pertanyaan yang sering kita dengar sebelum kita makan. Yup! Kerupuk adalah makanan ringan yang disukai oleh masyarakat. Kerupuk ikan terasa renyah, gurih, dan mudah patah. Pembuatan kerupuk sendiri memakan waktu cukup lama karena pada adonan dibutuhkan waktu penjemuran sampai kering sebelum akhirnya digoreng pada minyak panas.

  1. Otak-Otak

otak.jpg

Bagi para pecinta otak-otak, tentu saja kita tahu betapa enaknya makanan ini. Perlu “usaha” sebelum menyantapnya karena kita harus melepaskan daun pisang yang menutupi isi didalamnya. Di sanalah letak keseruan dalam menikmati makanan ini. Otak-otak terbuat dari daging halus ikan tenggiri, tepung sagu, bawang putih, bawang merah, dan bumbu-bumbu lainnya yang dicampur dan ditutup menggunakan daun pisang. Selanjutnya, otak-otak dipanggang menggunakan arang sampai matang dan dinikmati dengan saus kacang.

R E S E P A N D A L A N

Begitu banyak resep yang membuat cita rasa daging ikan menjadi lebih nikmat. Kali ini saya akan memberikan resep rahasia andalan keluarga, Ikan Bakar Gang Senggol. Kenapa Gang Senggol? Karena ketika saya dan kakak sedang berkreasi di dapur yang tidak begitu luas, terjadi senggolan antara kami berdua. Hehe..

Berikut adalah resepnya:

Bahan :

  • 2 ekor ikan tenggiri
  • 1 buahjeruk nipis

Bumbu Halus :

  • 20 buah bawang merah
  • 6 siungbawang putih
  • 5 cmjahe
  • 3 cmkunyit
  • 8 butirkemiri sangrai
  • 2 batangsereh
  • 10 sdm kecap manis
  • 2 sdm kecap asin
  • garam secukupnya
  • haluskan semua bumbu

Sambal Kecap:

  • 20 buahcabe rawit merah (diiris)
  • 5 siungbawang merah (diiris)
  • kecap manis secukupnya
  • 1 buahjeruk limau, peras airnya

Cara membuat :

  1. Bersihkan ikan, lalu lumuri dengan perasan jeruk nipis. Tiriskan.
  2. Tumis bumbu halus sampai harum dan airnya menyusut.
  3. Setelah bumbu halus yang ditumis menjadi dingin, balurkan ke permukaan ikan sampai rata, diamkan sekitar 1 jam agar bumbu meresap.
  4. Bakar ikan dengan sesekali diolesi sisa bumbu (sekitar 10 menit di arang panas/pemanggang).
  5. Hidangkan dengan sambal kecap

Resep di atas disajikan untuk 3 porsi dan dinikmati bersama dengan nasi panas. Jika Anda suka, dapat ditemani dengan tumisan sayur kangkung. Silakan mencoba dan selamat menikmati ikan tenggiri yang “multi talented” ini!

Sumber Pustaka :

  1. Effect of Cooking Conditions of the Protein Quality of Chub Mackerel Scomber Japonicus oleh FAS (Fisheries and Aquatic Sciences).
  2. Materi Penyuluhan Ikan Tenggiri oleh Pusat Penyuluhan Kelautan dan Perikanan.
  3. Purwaningsih S., Ella Salamah, Riviani. 2013. Perubahan Komposisi Kimia, Asam Amino, dan Kandungan Taurin Ikan Glodok (Periopthalmodon schlosseri). JPHPI 2013, Volume 16 Nomor 1/