Tanya Ahli

Kirimkan pertanyaan Anda seputar gizi ibu dan anak, yang akan dijawab oleh Tanya Ahli SGM.

Membedakan gejala alergi kulit dengan alergi susu pada anak

Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 15 Apr 2017

Sahabat nutrisi,

Kulit bayi, terutama yang baru lahir, masih sangat rentan, sehingga membutuhkan perawatan khusus. Salah satu masalah yang sering dihadapi adalah masalah kulit yang disebabkan oleh alergi, baik karena alergi susu maupun alergi kulit sendiri.

Penyebab alergi yang berbeda-beda ini membutuhkan penanganan yang berbeda pula. Bagaimana membedakannya?

Alergi dermatitis, atau eksim, memiliki gejala gangguan kulit yang berulang. Misalnya terjadi biang keringat atau gatal-gatal di bagian kulit yang sensitif atau daerah lipatan kulit.

Jika penyebabnya adalah alergi kulit biasa, keadaan seperti itu akan timbul ketika datang musim kemarau atau cuaca panas. Namun gejala tersebut biasanya hilang ketika hawa menjadi lebih sejuk, tidak jarang biang keringat itu hilang. Penyebab gejala ini adalah kulit yang sensitif terhadap keringat. Biasanya gejala seperti ini dapat diringankan dengan membuat suhu kamar menjadi sejuk, serta membuat kulit si kecil tetap kering dan bersih.

Namun jika alergi kulit tersebut terjadi karena alergi yang disebabkan susu sapi, maka selama anak mengonsumsi susu sapi, maka selama itu dia akan mengalami gangguan eksim pada kulit. Hentikan sementara pemberian susu sapi, dan konsultasikan pada dokter untuk pengobatan dan pencegahannya.