Tanya Ahli

Kirimkan pertanyaan Anda seputar gizi ibu dan anak, yang akan dijawab oleh Tanya Ahli SGM.

Belajar dari kegiatan sehari-hari

Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 20 Mar 2018

Sahabat nutrisi,

Kegiatan utama anak-anak adalah bermain. Karena dengan bermain mereka belajar. Melakukan kegiatan sehari-hari juga merupakan sarana bermain, dan tentunya belajar, bagi anak-anak.

Terjun langsung melakukan berbagai aktivitas sehari-hari merupakan proses belajar yang paling efektif. Karena kemampuan berpikir dan bernalar anak-anak masih terbatas pada hal-hal yang bersifat konkrit dan mereka belum mampu berpikir abstrak.

Oleh karena inilah, orang tua bisa memanfaatkan banyak hal di kehidupan sehari-hari untuk mengajarkan anak pengetahuan baru, seperti:

  • Berbelanja, baik ke pasar maupun ke swalayan. Anak-anak dapat belajar berhitung serta belajar mengenal tumbuhan, hewan serta binatang. Mereka juga dapat belajar bertanggung jawab, misalnya dengan membawakan tas belanjaan atau antri pembayaran

  • Berbagai tugas rumah tangga, seperti menyapu, mengepel, memasak dan lainnya dapat mendidik anak meningkatkan rasa tanggung jawab, dan pengetahuan tentang ilmu fisika seperti kenapa api panas, kenapa pisau tajam, dan sebagainya

  • Mengendarai mobil atau motor, anak dapat diajarkan tentang peraturan-peraturan yang harus dipatuhi dalam berlalu lintas. Mereka juga akan belajar membaca rambu-rambu lalu lintas.

Proses belajar pada anak dapat terjadi kapan saja dan dimana saja. Dibutuhkan kreativitas orang tua dalam memanfaatkan kegiatan sehari-hari dan meluangkan waktu untuk memberikan penjelasan kepada anak tentang apa yang sedang mereka lakukan.

https://bebeclub.co.id/article/tips-advice/mengajarkan-anak-belajar-dari-kegiatan-sehari-hari/