Tanya Ahli

Kirimkan pertanyaan Anda seputar gizi ibu dan anak, yang akan dijawab oleh Tanya Ahli SGM.

Kiat menjadi orangtua yang cerdas digital

Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 11 Jan 2017

Jadilah orangtua yang cerdas digital

Sahabat nutrisi,

Saat ini teknologi informatika merupakan bagian yang tidak terpisahkan dalam kehidupan sehari-hari. Bukan saja untuk mempermudah pekerjaan, namun juga untuk membantu siswa dalam mengerjakan pekerjaan rumah, juga untuk kegiatan yang sifatnyan rekreasi.

Kemudahan akses teknologi informasi ini bagai dua mata pedang, jika digunakan untuk hal-hal positif akan sangat berguna bagi diri sendiri dan kehidupan bermasyarakat, serta menambah wawasan. Akan tetapi jika digunakan untuk hal-hal negatif, maka akan mengakibatkan kerusakan.

Banyaknya informasi yang beredar, dan kemudahan mengaksesnya, mengharuskan para orangtua untuk lebih aktif berperan untuk memilih dan memilah informasi, dapat membedakan berita dengan hoax yang akhir-akhir ini banyak beredar, agar si kecil dapat terhindar dari pengaruh buruk.

Berikut beberapa kiat untuk menjadi orangtua yang cerdas di era digital sekarang ini:

  • Rajin mengikuti perkembangan, terutama informasi mengenai berbagai situs media sosial yang baru. Akan menjadi lebih baik, jika orangtua juga memiliki account di media sosial tersebut.
  • Awasi berita maupun informasi yang beredar di media sosial, selalu lakukan cek dan ricek terhadap informasi apapun untuk memilah mana berita dan mana hoax.
  • Utamakan komunikasi langsung dengan anak dan anggota keluarga lainnya. Diskusikan berbagai hal, terutama yang sedang ramai di media sosial.
  • Terapkan jadwal online dan pemakaian gawai, agar seluruh anggota keluarga memiliki waktu untuk melakukan kegiatan bersama-sama maupun berinteraksi dengan teman-teman sebaya.
  • Biasakan untuk tidak memberikan gadget pada anak untuk menenangkannya.
  • Selalu mempersiapkan diri menjawab berbagai pertanyaan anak. Seringkali anak mendapatkan sepotong informasi dari dunia maya, dan menjadi kewajiban orangtua untuk memberikan informasi yang jelas dan lengkap.
  • Lakukan pengecekan berkala mengenai situs-situs apa saja yang dikunjungi anak.
  • Ajari dan berilah contoh untuk tetap menjaga tata krama dalam berinteraksi secara digital dengan orang lain.