Tanya Ahli

Kirimkan pertanyaan Anda seputar gizi ibu dan anak, yang akan dijawab oleh Tanya Ahli SGM.

Tim Ahli Gizi Sarihusada

Tanya Ahli

Tim Ahli Gizi Sarihusada hingga saat ini telah membantu lebih dari 50 ribu ibu dan anak Indonesia melalui berbagai media untuk melayani konsultasi seputar gizi ibu dan anak, serta tumbuh kembang anak. Kirimkan pertanyaan Anda seputar gizi, dan Tim Ahli Gizi Sarihusada akan menjawabnya untuk Anda.

Menu untuk ibu hamil yang diabetes

Pertanyaan dari Muhammad Abyasa:

Bagaimana mengatur menu untuk bumil yang mengidap diabetes? Istri saya sedang hamil 4 minggu, dan diketahui sejak awal kalau dia mengidap diabetes. Terima kasih


Jawaban dari Ahli Gizi SGM 360 Weeks:

Hai Bapak Muhammad Abyasa,

Untuk Ibu yang mengalami diabetes sebaiknya atur pola makan dengan 3 j yaitu (jumlah makanan, jadwal makan dan jenis makanan).

Untuk jadwal makan konsumsi makanan utama 3 kali sehari dan 2 kali selingan. Usahakan makan tepat waktu karena apabila telat makan, akan terjadi hipoglikemia (rendahnya kadar gula darah) dengan gejala seperti pusing, mual, dan pingsan.

Sedangkan untuk jumlah yang di sarankan yaitu dengan porsi kecil dan sering. Untuk jenis makanan sebaiknya hindari makanan yang berindeks glikemik tinggi (makanan yang cepat menaikan gula darah) seperti sumber karbohidrat sederhana, gula, madu, sirup, roti, mie, makanan yang di awetkan dengan gula (sirup, selai, manisan) dan lain-lain.

Ibu bisa konsumsi makanan yang berindeks glikemik lebih rendah seperti makanan yang kaya dengan serat. Contohnya sayuran dan buah-buahan.

Semoga membantu ya Bapak :)