Tanya Ahli

Kirimkan pertanyaan Anda seputar gizi ibu dan anak, yang akan dijawab oleh Tanya Ahli SGM.

Ayam Nanas Teriyaki

Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 21 Dec 2017

Sahabat nutrisi

Buah nanas, selain dinikmati segar juga dapat diolah bersama bahan makanan lain untuk mendapatkan menu istimewa.

Salah satunya adalah sajian Ayam Nanas Teriyaki ini. Cocok untuk makan siang atau makan malam.

Anda dapat mengikuti resep dan langkah pembuatannya, seperti di bawah ini.

Bahan:

  • 750 g fillet ayam

  • Garam

  • Lada hitam

  • 3 siung bawang putih, cincang

  • 1 buah nanas kecil, sekitar 2 cangkir, potong dadu

  • 2-3 sendok makan daun bawang, iris tipis

  • 1/2 cangkir kecap

  • 1 sendok teh maizena

  • 1 sendok makan minyak

Cara membuat:

  • Dalam panci kecil, campur kecap, maizena dan sedikit air. Didihkan. Angkat dari api dan sisihkan sampai dibutuhkan.

  • Di wajan, panaskan minyak dan tambahkan potongan ayam. Bumbui ayam dengan garam, merica dan bawang putih. Masak ayam sampai daging tidak lagi merah muda, aduk seperlunya.

  • Bila ayam telah matang, tuangkan saus teriyaki di atas ayam. Aduk secara menyeluruh dan masak selama beberapa saat.

  • Tambahkan nanas ke dalam campuran ayam dan aduk hingga rata. Taburkan irisan daun bawang di atasnya sesaat sebelum disajikan. Sajikan dengan nasi hangat.

Sumber: Vemale