Berita & Aktifitas

Edukasi Gizi Seimbang pada Anak, Danone Indonesia Memperkenalkan Karakter Piru dan Tumpi

Latest Update: 27 Apr 2018

Edukasi Gizi Seimbang pada Anak, Danone Indonesia Memperkenalkan Karakter Piru dan Tumpi dalam Festival Gizi Anak Bersama PAUD Binaan Danone Indonesia

Jakarta, 30 Januari 2018 – Sebagai negara yang memiliki prevalensi angka stunting (tumbuh pendek) 36,4%, Indonesia termasuk dalam 5 besar negara yang bermasalah akan stunting berdasarkan Data Global Nutrition Report 2016. Tak hanya itu, sesuai dengan data tersebut, 37% anak juga mengalami prevalensi obesitas yang meningkat dari waktu ke waktu. Diperlukan usaha berbagai pihak untuk membantu pemerintah dalam mengatasi hal ini.

Untuk itu PT Nutricia Indonesia Sejahtera (NIS) yang merupakan bagian dari Danone melakukan kegiatan edukasi gizi di PAUD Mekar dan PAUD Cerdas yang selama ini dibawah binaan Danone. Pembinaan edukasi ini sudah dilakukan secara berkala dan berkelanjutan, dengan menggandeng Yayasan Yasmina sebagai mitra.

Karyanto Wibowo, Sustainable Development Director Danone Indonesia mengatakan bahwa, “Ini merupakan bentuk komitmen Danone bersama mitra kami untuk meningkatkan kondisi gizi anak pada PAUD binaan. Dengan menggunakan Panduan Isi Piringku 4-6 tahun yang tahun lalu diluncurkan oleh Danone, kami kembali mengedukasi guru PAUD, anak murid, beserta orang tua agar tumbuh kembang anak sesuai dengan usianya.”

Salah satu rangkaian edukasi gizi dari Danone di PAUD binaan adalah Festival Gizi Anak yang diselenggarakan di Bogor bersama guru, siswa, dan orang tua siswa PAUD Mekar dan PAUD Cerdas. Pada Festival Gizi Anak, dilaksanakan beragam kegiatan menarik seperti Lomba Mewarnai Buah dan Sayur, Lomba Bekal Sehat untuk Anak, Lomba Menyusun Puzzle Buah dan Sayur, dan booth konsultasi gizi. Selain itu, anak-anak juga akan diperkenalkan dengan karakter Piru dan Tumpi melalui buku saku “Mari Belajar Gizi Seimbang Bersama Piru & Tumpi”untuk membantu anak belajar tentang gizi seimbang dengan lebih menyenangkan.

Waila Ningsih, Sustainable Development Senior Manager Danone Indonesia menjelaskan, “Melalui karakter Piru dan Tumpi kami berharap anak-anak di PAUD Mekar dan PAUD Cerdas dapat lebih mudah mengerti mengenai kebutuhan gizi mereka serta berbagai jenis makanan sehat bergizi seimbang untuk mereka konsumsi setiap hari. Fakta membuktikan bahwa anak juga memiliki peran dalam memilih jenis makanan yang mereka konsumsi. Edukasi dalam “Festival Gizi Anak” sepenuhnya berdasar pada Panduan Isi Piringku 4-6 yang disusun oleh Danone dan FEMA IPB.”

Selain membuat anak lebih mudah mengerti, karakter Piru dan Tumpi yang diperkenalkan untuk melengkapi Panduan Isi Piringku 4-6 juga diharapkan dapat memudahkan para pengajar PAUD dan orang tua untuk mengenalkan gizi seimbang di usia sedini mungkin pada murid dan anaknya. Sehingga, kegiatan ini dapat mendukung pemerintah dalam penyelesaian persoalan gizi di Indonesia.

“Melalui Festival Gizi Anak ini, kami juga mendorong partisipasi guru PAUD Mekar dan PAUD Cerdas, orang tua, dan lebih banyak pihak untuk bersama-sama terlibat dan bekerjasama dalam program pengembangan gizi anak, demi gizi anak yang baik dan seimbang”, tutup Waila.

Back to Archive