Tanya Ahli

Kirimkan pertanyaan Anda seputar gizi ibu dan anak, yang akan dijawab oleh Tanya Ahli SGM.

Kenali Gejala Pneumonia Pada Anak

Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 09 Dec 2015

Sahabat nutrisi,

Bayi dan anak berusia kurang dari lima tahun, sangat rentan terkena pneumonia, atau penyakit radang paru. Penyakit ini biasanya disebabkan oleh infeksi yang disebabkan oleh bakteri, virus atau fungi.

Pneumonia dapat menyebabkan komplikasi serius, terutama pada anak dengan gizi yang buruk, menderita kelainan bawaan dan terlambat dikenali, sehingga terlambat juga ditangani.

Gejala pneumonia bervariasi. Namun pada umumnya sama seperti gejala penyakit umum anak-anak seperti demam, batuk pilek, sesak nafas, dan nafas serta denyut nadi yang cepat. Dalam keadaan yang sudah parah, gejala pneumonia berupa gagal nafas atau tekanan darah yang sangat rendah.

Sebaiknya segera periksakan ke dokter untuk menegakkan diagnosa mengenai penyakit ini, berupa:

  • Nafas yang berat dan kasar
  • Terdapat bagian berwarna putih di bagian kiri dan kanan paru-paru saat dilakukan rontgen dada
  • Dari pengujian sample dahak, terdeteksi adanya bakteri atau jamur
  • Terjadi peningkatan sel darah putih dengan dominasi netrofil untuk pneumonia yang disebabkan infeksi bakteri. Sementara dominasi limfosit menunjukkan bahwa penyebab pneumonia adalah virus.

Pneumonia dapat dicegah dengan meningkatkan daya tahan tubuh bayi atau anak. Menjaga kebersihan lingkungan, meningkatkan gizi, serta memberikan imunisasi untuk menangkis penyakit ini dengan imunisasi HiB (Haemophilus Influenzae type B) dan pneumokokus.