Olahraga untuk Ibu Hamil pada Trimester Pertama

Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 11 Sep 2018

Sahabat nutrisi,

Olahraga adalah kegiatan yang harus dilakukan secara rutin untuk menjaga dan meningkatkan kesehatan. Bahkan berolahraga di masa kehamilan sangat bermanfaat bagi kesehatan ibu dan janin. Dengan berolahraga dan aktif bergerak, ibu akan semakin siap menerima segala perubahan yang terjadi selama kehamilan, baik fisik maupun mental.

Ibu hamil pada trimester pertama tetap perlu berolahraga. Olahraga selama masa kehamilan awal ini bermanfaat untuk mengurangi ketegangan otot, mempersiapkan tubuh menerima perubahan yang dapat menyebabkan pegal-pegal terutama ketika memasuki trimester kedua dan ketiga.

Bahkan dalam penelitian yang dipublikasikan dalam British Journal of Sports Medicine, Katrine Mari Owe dari Department of Psychosomatics and Health Behaviour, Norwegian Institute of Public Health, Oslo, Norwegia, menyebutkan bahwa olahraga yang dilakukan sebelum hamil dan dilanjutkan hingga masa kehamilan dapat mengurangi risiko ibu hamil terserang nyeri di bagian panggul.

Akan tetapi, ibu harus memahami tidak semua olahraga boleh dilakukan selama masa kehamilan, terutama pada trimester pertama. Misalnya olahraga yang berrisiko jatuh. Berikut beberapa olahraga yang dianjurkan selama kehamilan trimester pertama:

  • Berenang adalah jenis olahraga yang paling disarankan untuk ibu hamil, karena dinilai aman, tidak memberikan beban dan tekanan ekstra pada sendi tubuh. Berenang juga dapat meningkatkan fungsi kardiovaskular.

  • Jalan santai atau jogging. Ibu bisa mengajak ayah melakukan kegiatan ini bersama-sama setiap pagi atau sore.

  • Yoga. Gerakan-gerakan pada yoga dinilai aman untuk ibu hamil. Olahraga ini juga dapat membantu mengurangi stres, meningkatkan kelenturan tubuh dan melatih peregangan dan pernafasan yang dapat berguna saat proses melahirkan

Pernah dimuat di:

http://lactamil.co.id/artikel/olahraga-khusus-mama-hamil-trimester-pertama