Ibu Menyusui dan Makanan Pedas

Oleh Nutrisi Untuk Bangsa 10 Sep 2015

Sahabat nutrisi,

Selama ini yang beredar di sebagian masyarakat adalah bahwa ibu hamil dan menyusui sebaiknya tidak mengonsumsi makanan pedas. Karena akan mengakibatkan gangguan pada pencernaan janin dan bayi, terutama diare.

Benarkah demikian?

Berikut beberapa fakta tentang makanan pedas bagi ibu menyusui:

  • Para ahli laktasi berpendapat bahwa ibu yang sedang menyusui dapat tetap mengonsumsi makanan pedas, karena pada dasarnya konsumsi makanan pedas secara wajar tidak memengaruhi cita rasa ASI.
  • Kendati demikian, ibu menyusui yang mengonsumsi aneka rasa makanan, termasuk makanan pedas, dapat membantu si kecil menerima rasa dan aroma baru, terlebih saat dia mulai mendapatkan MPASI.
  • Produksi ASI mengambil nutrisi makanan dari darah ibu, dan bukan dari pencernaan, sehingga karena itulah ibu tidak perlu khawatir ASI akan terasa pedas.
  • Gangguan kesehatan karena makanan pedas lebih banyak terjadi pada ibu menyusui, terutama yang mengonsumsi makanan pedas secara berlebihan, misalnya sakit perut, sampai diare. Perhatikan konsumsi makanan pedas, untuk menjaga kesehatan ibu.
  • Rasa pedas yang berasal dari senyawa capsaisin tidak akan membuat ASI terasa pedas, namun senyawa tersebut dapat menimbulkan reaksi alergi bagi bayi yang sensitif. Jika hal ini terjadi, hentikanlah sementara mengonsumsi hidangan yang pedas dan berempah

Nah, jangan takut makan hidangan yang berbumbu tajam lagi ya..